WajahNegeri.com, BONE– Wakil Bupati Bone Andi Akmal Pasluddin, hari ini Sabtu 19 April 2025, membuka secara resmi Musyawarah Olahraga Kabupaten ( Musorkab ) Koni Bone yang digelar oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia ( Koni ) Kabupaten Bone, di Gedung PKK,Jalan A. Mappanyukki, Bone, Sulawesi Selatan.
Ketua Panitia Musorkab, A. Hermawasyah, S.Pd, M.Pd, dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan Musorkab ini diselenggarakan atas dasar beberapa aturan, antara lain berdasarkan Anggaran dasar dan Anggaran rumah tangga Koni Kabupaten Bone.
“Kegiatan yang kita lakukan sesuai aturan antara lain ADRT, yang menyatakan bahwa kepengurusan Koni berlaku selama 4 tahun dari tahun 2021- 2025,” ujarnya.
“Acara ini kita lakukan dengan tujuan untuk mendengarkan dan mensahkan laporan ketua koni 2021- 2025, sekaligus mendengarkan program Koni kedepan 2025- 2029, yang selaras dengan program pemerintah yakni Bone Maberre,” pungkasnya.
Sementara itu Ketua Koni Kabupaten Bone Drs.Andi. Haidar,M.M, dalam sambutannya mengatakan bahwa hari ini kita akan menentukan arah kebangkitan Koni Bone.
“Alhamdulillah sudah tiga kali PORPROV, Kabupaten Bone selalu berada pada urutan keempat, dan semoga Ketua Koni yang baru nanti bisa mengantarkan Koni Bone minimal bisa naik satu digit,” tegasnya.
“Dan untuk kita ketahui bahwa Masa jabatan Kepengurusan Koni Kabupaten sudah sesuai dengan Anggaran dasar dan Anggaran Rumahtangga, yang mana kepengurusan berlaku selama Empat tahun yakni 2021- 2025,” jelas Andi Haidar.
Ditempat yang sama Ketua Koni Provinsi Yasir Mahmud dalam sambutannya mengatakan bahwa hari ini kita akan memilih pemimpin baru Koni Bone.
“Musorkab Koni Bone hari ini kita akan memilih Ketua atau Pemimpin yang nantinya bisa memajukan Olahraga di Kabupaten Bone, apalagi jika kita akan menjadi tuan rumah Porprov,maka harus kita bertekad bisa naik rating minimal rangking kedua,” pungkasnya.
“Semoga kedepannya Ketua Koni terpilih adalah Pemimpin yang bisa mencintai Olahraga,dan bisa memajukan Olahraga di Kabupaten Bone,”kunci Yasir Mahmud.
Adapun Wakil Bupati Bone dalam sambutannya saat membuka Musorkab Bone menyampaikan apresiasinya kepada Pengurus Koni.
“Menjadi pengurus Koni bukan hanya sekedar menjadi pengurus, tapi bagaimana kita bisa berbuat untuk memajukan Olahraga khususnya di Kabupaten Bone, InsyaAllah pada Porprov mendatang kita harus mengejar ketinggalan, kita targetkan bisa mencapai rangking kedua dan pemerintah siap mendukung juga bersinergi dengan Koni Kabupaten Bone, demi memajukan Olahraga dan mewujudkan Bone yang Maberre,” tutup Andi Akmal. ( Tris ).
Wakil Bupati Bone Resmi Buka Musorkab Koni Bone, Andi Akmal: Mari Bersama Bersinergi Memajukan Olahraga
