WajahNegeri.com, BONE– Pemerintah Daerah Kabupaten Bone, melalui Dinas Pemuda dan Olah Raga, Hari ini Rabu, 12 Februari 2025, bertempat di Gor Lapatau Matanna Tikka, melepas dengan resmi Marchind Band Iqra MTS Bone, untuk bertanding di ajang bergengsi ” Akkarena Marching Band Competion ( AMBC), yang akan di gelar pada hari Sabtu 15 Februari 2025, di Gor Sudiang Makassar.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bone, Andi Arman Bobi, S.STP., M.Si, didampingi Kepala Sekolah MTSN 1 Watampone, H. Ambo Asse, mengatakan bahwa, kami selaku pemerintah daerah mendukung dan mensuport anak anak kita yang akan bertanding di Tingkat Nasional.
“Kami bangga, semangat anak anak kita dalam latihan sampai akan mengikuti pertandingan hari ini begitu besar, partisipasi dari MB Iqra ini tentu saja akan menjadi kebanggaan buat sekolah, dan seluruh masyarakat Kabupaten Bone, kami juga mengapresiasi Orang tua siswa yang telah mensuport anak anaknya hingga bisa terus bersemangat untuk menang dan membawa nama baik Bone di tingkat Nasional,” ujar Arman boby dengan senyum khasnya.
Ditempat yang sama Kepala Sekolah MTSN 1 Watampone, H. Ambo Asse, menyampaikan Terima kasih dan apresiasinya.
“Ucapan terimaksih dan apresiasi untuk seluruh anak anakku, para pembina, pelatih dan para Orang tua siswa, yang selama ini telah bekerjasama dengan baik, hingga anak anak kita siap bertanding melawan grup grup MB dari seluruh Kabupaten Se Indonesia Timur,” pungkasnya.
“Suatu kebanggaan, karena ini adalah yang ke 7 kalinya grup MB Iqra MTSN mengikuti ajang bergengsi tingkat Nasional yaitu AMBC. Ini tahun ketiga selama saya menjadi kepala sekolah, dan ini adalah tahun ke 7 grup MB Iqra ikut pertandingan, kami berharap semoga anak anak kita bisa membawa nama harum Sekolah dan Daerah di ajang bergensi ini,” harapnya.
Salah satu Pembina MB Iqra MTSN Bone, Achdaniar Asis menyampaikan doa dan motivasinya pada anggota MB.
“Hampir dua bulan kita sama sama, suka duka kita laluipun sama sama, anak anakku di gembleng selama latihan, tak lain dan tak bukan untuk membentuk pribadi kalian menjadi lebih baik lagi, untuk para orang tua siswa terima kasih suportnya dan maaf kami jika selama latihan ada salah dan kekurangan,” tegasnya.
Untuk di ketahui bahwa MB Iqra kali ini mengikut sertakan 60 Siswa Siswi berprestasi dari berbagai Sekolah. Terdiri dari 50 orang siswa siswi MTSN, 5 orang siswa SMA 1 Bone, 1 orqng Siswa MAN 1 Bone, 1 orang Siswa MI Darul Hikmah, 2 orang siswa SD 2 Manurunge, dan 1 orang siswa SD Ta’ Bone. ( Tris )